top of page

Rilis LSI 20 Agustus 2023

  • Gambar penulis: Admin LSI
    Admin LSI
  • 20 Agu 2023
  • 1 menit membaca



SEPAK BOLA KITA: ANTARA MASALAH DAN PRESTASI


PENGANTAR


Isu sepak bola, terutama sejak awal 2023 terus menjadi perbincangan hangat di publik. Sebagai olahraga rakyat yang sangat populer, tentu perhatian publik pada sepak bola adalah hal yang sangat lazim.


Belakangan soal sepak bola ini makin ramai diperhatikan karena terkait dengan sejumlah isu, baik menyangkut potensi dan prestasi, maupun masalah yang masih sering membelit dunia persebakbolaan tanah air.


Publik sempat kecewa pada April lalu karena posisi Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 batal akibat persoalan politik terkait kedatangan timnas Israel. Perhatian publik kembali hangat setelah Indonesia berhasil menjuarai SEA Games cabang sepakbola, beberapa bulan lalu. Setelah tiga dekade, untuk pertama kalinya pada tahun 2023, timnas Indonesia berhasil menjadi juara SEA Games dengan mengalahkan Thailand. Harapan dan kebanggaan masyarakat terhadap sepakbola nasional muncul kembali. Kini, Indonesia mulai menyiapkan diri menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 yang akan dilaksanakan pada November – Desember tahun 2023.


Yang mencuat ke publik bukan hanya soal prestasi atau harapan. Sejumlah masalah yang membelit sepak bola seperti mafia bola terus menjadi perbincangan. PSSI yang mengurus sepak bola diharapkan mengambil langkah-langkah yang tepat agar harapan publik akan prestasi sepak bola tidak kembali layu. Masalah lain yang juga muncul adalah polemik sarana prasarana seperti stadion, kasus Jakarta Internasional Stadium (JIS), dan sebagainya.


Karena sepak bola sudah menjadi milik publik, maka sikap publik terhadapnya tentu berpengaruh. Bagaimanakah evaluasi dan persepsi publik terhadap berbagai isu sepak bola dan PSSI? Untuk itu dalam survei nasional LSI kali ini, sejumlah pertanyaan terkait sepak bola kami ajukan ke publik, dan berikut adalah pembahasannya.




 
 
 

1 Comment


wilnava64
2 hari yang lalu

Her new boyfriend is utterly perfect. He's charming, handsome, and works as a doctor at a local hospital. Sydney is swept off her feet.

monkey gold empire88


Like
chat (1).png

HUBUNGI KAMI

ingin tahu apa yang dapat kami lakukan untuk anda?

  • Twitter
  • YouTube
  • Facebook

ALAMAT KANTOR

Djayadi Hanan
Eka Novita

Gedung Arva Lt.3. Jalan RP. Soeroso No 40 BC
Menteng – Jakarta Pusat 10350
Kantor : +62 21-829 1641
HP LSI 0822-1010-8014
Email: info@lsi.or.id

© 2020 by Lembaga Survei Indonesia. All rights reserved.

bottom of page